Awas Kebiasaan Buruk Ini Bikin Kasur Anda Cepat Rusak

Kasur merupakan salah satu furniture rumah yang wajib dimiliki sebuah rumah. Bahkan karena sangat penting, banyak yang menyebut jika kasur merupakan investasi wajib untuk menunjang kesehatan dan tidur yang lebih berkualitas.

Mengingat kasur pun dikenal sebagai salah satu furniture rumah dengan harga yang cukup tinggi, sebaiknya waspadai beberapa kebiasaan buruk ini agar kasur Anda tidak cepat rusak.

Memutar Balik Kasur

Dengan tujuan agar permukaannya tetap rata dan seimbang, banyak orang yang memilih untuk memutar balik kasur. Sayang, kebiasaan ini hanya cocok untuk matras dengan per ganda. Sementara untuk jenis lainnya, kebiasaan ini hanya akan membuat kasur Anda cepat rusak.

Tidak Memakai Lapisan Matras

Apapun alasannya, jangan pernah menanggalkan lapisan matras. Pasalnya, saat lapisan ini dicopot, debu dan keringat akan cepat masuk dan membuat matras di kamar Anda cepat rusak. Terlebih jika Anda termasuk orang yang malas membersihkan dan menjemur matras.

Melompat dan Berdiri di Atas Kasur

Jangan pernah memperlakukan matras seperti trampolin yang bisa digunakan untuk melompat-lompat. Walaupun jenis spring bed memiliki per, tapi lapisan per ini didesain khusus untuk menampung bobot tubuh dalam keadaan tidur, bukan untuk berdiri apalagi melompat-lompat.

Menggunakan Seprai Gantung

Banyak yang menyukai kain seprai gantung yang menutupi hingga kaki ranjang karena mampu membawa kesan feminin pada kamar. Tapi sayang, kebiasaan ini justru mengundang debu, bulu hewan peliharaan dan hama lebih mudah menyelinap ke dalam kasur.

Membiarkan Binatang Tidur di Bawah Ranjang

Karena sangat sayang sama binatang peliharaan seperti anjing dan kucing, banyak orang yang membiarkan hewan peliharaan tidur di bawah matras, atau bahkan di atas matras bersama Anda. Ketahuilah, kebiasaan ini sangat buruk dan bisa menyebabkan kasur Anda cepat kotor dan rusak.

Malas Membersihkan Matras

Walaupun terlihat bersih, faktanya dalam kasur terdapat banyak sekali kotoran, sisa sel kulit mati, keringat yang mengendap atau bahkan tungai. Selain berisiko menimbulkan masalah kesehatan, semua itu bisa membuat kasur cepat rusak.

Setelah membersihkan matras, jangan lupa untuk segera membersihkan lantai ruangan di mana Anda membersihkan lantai tersebut. Pakailah Magiclean Wiper untuk membersihkan lantai dengan sempurna. Pembersih lantai terbaik ini terdiri dari Wiper Stick, Wiper Dry Sheet dan Wiper Wet Sheet.

Tidak Dijemur

Selain dibersihkan dengan penyedot debu, Anda pun wajib menjemur matras di atas sinar matahari langsung. Selain untuk menjaga kasur tetap kering, cara ini pun setidaknya akan membuat populasi tungai berkurang dan debu pun lebih mudah dibersihkan oleh vacuum cleaner.
Share

Kami menggunakan cookies untuk meningkatkan pengalaman Anda pada situs web kami, mempersonalisasi konten dan iklan, serta untuk menganalisis lalu lintas kami. Kami juga membagikan informasi tentang penggunaan Anda atas situs web kami dengan mitra periklanan dan analitik kami, yang dapat menggabungkannya dengan informasi lain yang telah Anda berikan kepada mereka atau yang telah mereka kumpulkan dari penggunaan Anda atas layanan mereka. Anda dapat menonaktifkan ini dengan mengubah pengaturan browser Anda, tetapi ini dapat memengaruhi fungsi situs web.

Dengan menggunakan situs web kami dan mengklik Accept, Anda menyetujui penggunaan cookies dan informasi pribadi sebagaimana diatur dalam Kebijakan Cookie kami.

Tolak Cookies Terima Cookies