5 Trik Hemat Listrik Ini Harus Dicoba!

Listrik adalah salah satu kebutuhan hidup yang sangat penting saat ini. Tiap hari, kita yang memakai daya listrik untuk bisa bekerja dan beraktivitas. Contohnya, untuk mesin cuci, komputer/laptop, tv, mengisi daya telepon gengga, dan alat-alat elektronik lain. Manfaat utama yang paling kita rasakan dari listrik adalah bisa menyalakan lampu. Tanpa penerangan lampu, kita akan hidup dalam kegelapan tiap malamnya.


Semua kegiatan di malam hari menjadi terbatas, bahkan tidak bisa melakukan apapun. Karena itulah  kita harus bersyukur sudah dapat menikmati aliran listrik dan tidak boleh boros menggunakannya. Berikut adalah 5 trik hemat listrik yang bisa kita coba.


1. Memakai listrik token


Metode pembayaran listrik memakai token memang sudah banyak dipakai Indonesia, tapi belum semua orang memakainya. Metode ini walaupun awalnya banyak yang tidak suka, bisa membuat kita lebih cermat memakai barang elektronik. Karena ada batasnya, kebanyak dari kita kemudian  meninjau kembali peralatan eletronik apa yang bsia dikurangi pemakaiannya untuk bisa menurunkan pengeluaran. 


Tidak hanya itu pembayarannya juga cukup mudah karena punya prinsip kerja mirip dengan pulsa telepon genggam dan bisa dibeli di banyak tempat, salah satunya mini market.


2. Lepas stop kontak saat tidak dipakai


Stop kontak yang terus tertancap bisa mengalirkan daya listrik yang akhirnya terbuang sia-sia. Umumnya kasus ini sering terjadi untuk charger telepon genggam karena kita malas melepas dan menganggapnya aman jadi tidak dilepas.  Padahal bila tidak dilepas listrik akan terus mengalir sia-sia.  Jadi biasakanlah mulai dari sekarang untuk melepas charger atau benda elektronik lainnya kalau sudah tidak dipakai untuk bisa menghemat listrik.


3. Pakai lampu LED


Teknologi lampu saat ini semakin canggih dan bermanfaat untuk bisa meningkatkan efisiensi pemakaian listrik. Lampu LED memakai daya listrik yang relatif lebih kecil tapi menghasilkan cahaya yang tidak kalah terang. Selain itu lampu LED ini juga lebih awet, walaupun memang harganya sedikit lebih mahal dari lampu pijar atau fluorescent.


4. Pastikan suhu AC sesuai dengan luas ruangan


Untuk Anda yang memakai  AC di rumah, pilih produk AC yang dilengkapi dengan teknologi hemat daya dan bisa menyesuaikan suhu dengan ruangan. Tidak hanya itu, ketika menyesuaikan suhu AC, perhatikan juga besar ruangan dan jumlah orang yang ada di dalam ruangan supaya konsumsi listrik AC menjadi lebih hemat.


5. Pakai mesin cuci secara efisien


Untuk menghemat daya listrik, pakai mesin cuci hanya untuk mencuci pakaian dalam jumlah yang cukup banyak. Kalau Anda hanya ingin mencuci dua sampai tiga lembar pakaian saja, ada baiknya mencucinya dengan cara manual saja, yaitu dengan tangan.


Itulah 5 trik hemat listrik yang bisa dicoba, semoga bermanfaat. Untuk urusan membersihkan lantai, ini tips hematnya. Percayakan pada alat pembersih lantai praktis sehingga dapat menghemat waktu dan tenaga, yaitu Magiclean Wiper!

Share

Kami menggunakan cookies untuk meningkatkan pengalaman Anda pada situs web kami, mempersonalisasi konten dan iklan, serta untuk menganalisis lalu lintas kami. Kami juga membagikan informasi tentang penggunaan Anda atas situs web kami dengan mitra periklanan dan analitik kami, yang dapat menggabungkannya dengan informasi lain yang telah Anda berikan kepada mereka atau yang telah mereka kumpulkan dari penggunaan Anda atas layanan mereka. Anda dapat menonaktifkan ini dengan mengubah pengaturan browser Anda, tetapi ini dapat memengaruhi fungsi situs web.

Dengan menggunakan situs web kami dan mengklik Accept, Anda menyetujui penggunaan cookies dan informasi pribadi sebagaimana diatur dalam Kebijakan Cookie kami.

Tolak Cookies Terima Cookies